Paru-paru memiliki fungsi yang bermacam. Fungsi paru-paru sangatlah penting bagi kelangsungan hidup semua makhluk, salah satunya manusia. Sama halnya dengan organ tubuh lain, paru-paru dapat semakin menua seiring berjalannya usia, sehingga akhirnya akan kehilangan fleksibilitas kinerjanya.
Jika paru-paru mengalami suatu masalah atau gangguan, maka hal itu akan berdampak pada sistem pernapasan kita. Namun, masih sangat disayangkan karena masih banyak orang yang abai terhadap kesehatan paru-parunya sendiri.
4 Fungsi Paru-paru bagi Tubuh Manusia
Fungsi paru-paru yang utama adalah sebagai lokasi pertukaran gas di dalam tubuh manusia, yaitu antara gas oksigen dan gas karbon dioksida. Selain itu, paru-paru juga memiliki beberapa fungsi lain bagi tubuh, di antaranya:
1. Sebagai Pelindung Organ Jantung
Paru-paru dapat melindungi jantung dari berbagai benturan. Hal ini karena paru-paru mempunyai bentuk dan ukuran yang cukup besar dan empuk, sehingga sangat bermanfaat untuk menjadi bantalan pelindung jantung.
2. Pelindung Tubuh
Selain sebagai pelindung organ jantung, paru-paru juga berfungsi sebagai pelindung tubuh dari infeksi dan kuman yang berbahaya. Paru-paru memiliki lapisan mukosa atau selaput lendir yang dapat mengeluarkan antibodi Immunoglobulin A yang dapat melindungi tubuh dari infeksi dan kuman. Immunoglobulin A sendiri adalah jenis antibodi yang dihasilkan sel plasma sebagai garis pertahanan pertama terhadap berbagai macam partikel yang masuk ke tubuh.
3. Tempat Penyaring
Di dalam paru-paru terjadi proses penyaringan darah kecil dan gelembung udara yang dapat menyebabkan terjadinya emboli paru atau penyumbatan aliran darah. Hal ini dapat mengakibatkan terganggunya penyebaran oksigen ke seluruh tubuh. Oleh karena itu, paru-paru berperan penting untuk melakukan penyaringan.
4. Menyeimbangkan pH Darah
Apabila tingkat karbon dioksida yang masuk ke dalam tubuh terlalu banyak, maka itu akan menyebabkan kondisi dalam tubuh menjadi asam. Paru-paru dapat mendeteksi apabila hal tersebut terjadi, sehingga secara otomatis akan meningkatkan kecepatan ritme pernapasan agar kadar karbon dioksida segera terbuang. Dengan demikian, tubuh yang awalnya asam atau basa dapat menyeimbangkan pH darah.
Cara Merawat Paru-paru pada Tubuh
Sangat penting bagi kita untuk menjaga organ paru-paru yang dimiliki. Dengan begitu, proses pernapasan bisa berjalan lancar dan mencegah berbagai masalah kesehatan yang berhubungan dengan paru-paru. Adapun cara merawat paru-paru pada tubuh adalah sebagai berikut:
1. Berhenti Merokok
Merokok adalah kegiatan yang sering kita lihat atau bahkan mungkin lakukan sehari-hari. Padahal, jika diteruskan dalam waktu yang lama, merokok memiliki akibat yang sangat fatal bagi paru-paru.
Merokok dapat mengakibatkan munculnya penyakit kanker paru-paru, merusak kantung udara dan saluran udara di paru-paru, dan mengganggu pernapasan.
2. Rutin Berolahraga
Berolahraga dapat menghindarkan tubuh dari penyakit paru-paru. Aktif dan rutin berolahraga dapat meningkatkan kinerja jantung dan meningkatkan kadar oksigen yang masuk ke dalam tubuh, termasuk paru-paru.
3. Jauhkan Diri dari Polusi Udara
Polusi udara dapat menyebabkan gangguan pada sistem pernapasan paru-paru. Polusi udara dapat menyebabkan iritasi yang dapat menghancurkan jaringan paru-paru.
Demikian adalah penjelasan mengenai fungsi paru-paru dan cara untuk merawatnya agar paru-paru tetap sehat. Ayo jaga kesehatan paru-paru!