Health

5 Vitamin untuk Daya Tahan Tubuh agar Tidak Mudah Lelah

By Erwin |

Tahukah kamu kalau sebenarnya vitamin untuk daya tahan tubuh agar tidak mudah lelah bisa kamu dapatkan dari makanan yang dikonsumsi sehari-hari? Jadi, kamu cukup atur pola makan agar kebutuhan nutrisi terpenuhi dan menjaga daya tahan tubuh agar tidak cepat turun.

Dengan begitu, kamu tidak perlu bergantung terus-menerus dengan produk suplemen dan multivitamin, atau bahkan produk minuman penambah energi yang sebenarnya malah bisa membahayakan tubuh.

Kalau begitu, apa saja ya jenis-jenis makanan yang kaya akan kandungan vitamin untuk daya tahan tubuh agar tidak mudah lelah? Yuk simak dulu penjelasannya di bawah ini!

Vitamin B1 (Thiamin)

Vitamin B1 punya peran penting karena pada dasarnya jenis vitamin inilah yang mengubah kandungan karbohidrat pada makanan menjadi energi untuk tubuh. Hanya saja, vitamin B1 hanya disimpan di dalam tubuh untuk periode yang singkat sehingga kamu perlu mengkonsumsinya secara rutin.

Beberapa jenis makanan yang kaya kandungan vitamin B1 misalnya ikan, kacang-kacangan, dan biji-bijian, terutama biji bunga matahari dan flaxseed. Vitamin ini juga dapat kamu dapatkan dari asparagus, kacang polong, dan brown ric.

Vitamin B2 (Riboflavin)

Vitamin B2 merupakan salah satu jenis vitamin B yang dibutuhkan tubuh untuk mengubah makanan jadi energi. Jenis vitamin yang satu ini terutama penting untuk produksi energi di jantung dan otot. Selain itu, B2 juga memiliki kandungan antioksidan.

Kamu bisa mendapatkan asupan vitamin B2 dari telur, ikan, susu, bayam, kacang almond, jamur, alpukat, yoghurt alami, dan daging, terutama bagian organ seperti hati dan ginjal.

Vitamin B3 (Niacin)

Selain membantu mengubah makanan jadi energi, vitamin untuk daya tahan tubuh agar tidak mudah lelah yang satu ini juga berfungsi sebagai antioksidan dan detoks. Tak hanya itu saja, vitamin B3 juga dibutuhkan untuk memproduksi, seperti hormon tiroid. Apabila asupan vitamin B3 kurang, tubuhmu akan mulai terasa lelah.

Untuk memenuhi asupan vitamin B, kamu bisa tambahkan ikan tuna, ikan salmon, kalkun, ayam, daging sapi, sarden, kacang tanah, alpukat, kacang polong, brown rice, singkong, dan jamur portobello ke dalam menu makanmu setiap hari.

Vitamin B5 (Pantothenic Acid)

Vitamin B5 memiliki peran penting untuk mengubah makanan jadi energi. Seperti halnya vitamin B3, vitamin B5 juga dibutuhkan dalam produksi hormon, termasuk hormon yang membantu tubuh melawan stres. Karena ketika tubuh mengalami stres berkelanjutan, asupan nutrisinya juga akan terkuras habis. Selain itu, vitamin B5 sering hilang dari sumber makanan karena cara pengolahan atau memasak.

Jenis vitamin ini bisa kamu dapatkan dari ikan salmon, jamur (terutama shiitake), alpukat, ayam, daging sapi, biji bunga matahari, lentil, dan singkong.

Vitamin B6 (Pyridoxine)

Yang terakhir adalah vitamin B6, yang sangat dibutuhkan tak hanya untuk mengubah makanan jadi energi, tapi juga membantu tubuh menggunakan energi tersebut. Maka dari itu, jenis vitamin untuk daya tahan tubuh agar tidak mudah lelah yang satu ini sangat dibutuhkan oleh atlet atau orang-orang yang aktif berolahraga.

Vitamin B6 bisa diperoleh dari kentang, singkong, bayam, ikan salmon, biji bunga matahari, ayam, ikan tuna, daging sapi, kacang pistachio, dan kalkun.

Share

Latest Articles

5 Rekomendasi Vitamin DHA untuk Anak Terbaik & Kebutuhan Hariannya!

5 Cara Menjaga Kesehatan Otot Sejak Usia Produktif

3 Rekomendasi Susu untuk Bulking & Cara Memaksimalkan Nutrisinya

Mengenal 5 Manfaat Ginseng untuk Pria, Jenis dan Kandungannya!

6 Cara Membersihkan Vagina yang Tepat, Jangan Sampai Keliru!

7 Daftar Sabun Cuci Muka untuk Kulit Sensitif & Tips Memilihnya

Article Category