Logo Natural Farm
Health

Simak, Cara Kulit Mengatur Suhu Tubuh adalah Seperti Ini!

Ditulis oleh Erwin

Bagikan:

Cara kulit mengatur suhu tubuh adalah berkaitan dengan proses yang disebut termoregulasi. Meskipun termoregulasi merupakan proses yang berkaitan dengan berbagai bagian tubuh, rupanya kulit memegang peran yang paling vital.

Apa Itu Termoregulasi?

Termoregulasi adalah proses pengaturan suhu tubuh manusia. Proses ini sendiri memainkan peran penting dan menjadi indikator utama dalam menentukan kesehatan manusia secara keseluruhan.

Melalui termoregulasi, suhu tubuh manusia bisa dijaga agar tetap berada pada range suhu yang normal. Lantas, seperti apa peran kulit dalam proses ini, ya?

Peran Kulit dalam Termoregulasi

Dalam termoregulasi, suhu tubuh dijaga dengan ketat agar tidak terpengaruh faktor-faktor eksternal. Proses ini diatur oleh bagian otak yang disebut hipotalamus.

Begitu mendeteksi bahwa suhu tubuh ada di atas atau di bawah range suhu yang aman, hipotalamus akan mengirim sinyal ke berbagai bagian tubuh, termasuk kulit.

Sementara itu, kulit merupakan organ tubuh paling besar dan menjadi pelindung antara struktur internal tubuh dengan lingkungan di luarnya. Sebagai indera perasa atau sensori, kulit menjadi organ tubuh pertama yang merasakan adanya perubahan atau gangguan di lingkungan sekitar,

Kulit sendiri terdiri atas beberapa bagian, dan bagian-bagian tertentu dari kulit memiliki fungsi masing-masing dalam mengatur suhu tubuh. 

Salah satunya adalah glabrous, bagian kulit yang tidak memiliki rambut dan berperan vital dalam menilai suhu eksternal. Informasi tersebut kemudian dikumpulkan dan memicu proses termoregulasi pada tubuh.

Sementara itu, kulit yang berambut terlindungi dari faktor lingkungan eksternal oleh rambut atau pakaian. Dengan begitu, sinyal perubahan suhu yang telah dikumpulkan bisa ditunjukkan lewat suhu lapisan kulit yang tetap terlindungi.

Bagian kulit tersebut memiliki peran dalam menentukan efek suhu secara otonom guna mengatur suhu tubuh.

Pada dasarnya, sinyal-sinyal suhu yang dikirimkan oleh kulit menjadi informasi penting bagi tubuh dalam mengatur suhunya. Lebih jauh lagi, informasi tersebut dapat membantu mengurangi waktu respon serta menjaga suhu tubuh agar lebih stabil.

Dalam menjaga suhu tubuh agar tetap stabil, beberapa bagian kulit yang berperan penting meliputi pembuluh darah kulit, kelenjar keringat, otot arrector pili berukuran kecil yang menempel pada folikel kulit, dan jaringan lemak adiposa cokelat, alias Brown Adipose Tissue atau BAT.

Pada dasarnya, termoregulasi adalah mekanisme pertahanan diri paling dasar yang sudah tersemat dalam sistem tubuh makhluk hidup, bahkan bagi manusia. Dengan adanya termoregulasi, manusia bisa bertahan hidup di mana pun ia tinggal di Bumi.

Guna menjaga suhu tubuh agar tetap berada di ambang normal, kulit memainkan peran besar dalam proses termoregulasi ini. Cara kulit mengatur suhu tubuh adalah dilakukan melalui berbagai komponen yang menjalankan berbagai proses sebagai respon atas sinyal lingkungan eksternal.

Kategori Artikel