Logo Natural Farm
Gratis Ongkir + Banyak Promo belanja di aplikasi
Lifestyle

8 Cara Menghilangkan Gatal pada Kemaluan Wanita Secara Alami & Aman

Ditinjau oleh Tim Kesehatan Natural Farm Ditulis oleh Herzanindya Maulianti

Bagikan:

Mencari cara menghilangkan gatal pada kemaluan wanita secara alami adalah langkah awal yang tepat untuk mendapatkan kelegaan tanpa harus menggunakan bahan kimia keras. Namun, penting untuk diingat bahwa cara-cara alami ini lebih cocok untuk gatal ringan dan bersifat sementara. Jika gatal tak kunjung reda atau disertai gejala lain, segera konsultasikan dengan dokter.

Mari kita bahas penyebab dan cara alami mengobati vagina gatal yang bisa Anda coba di rumah.

Apa Penyebab Gatal pada Kemaluan Wanita?

Rasa gatal yang muncul pada area intim wanita, atau yang sering disebut vagina gatal, bisa sangat mengganggu dan menimbulkan rasa tidak nyaman. Meskipun seringkali bukan masalah serius, kondisi ini bisa menjadi tanda dari berbagai hal, mulai dari iritasi ringan hingga infeksi.

Sebelum mencari solusinya, penting untuk memahami apa yang mungkin memicu gatal. Beberapa penyebab paling umum meliputi:

  • Infeksi Jamur (Candidiasis): Ini adalah penyebab paling sering. Gejalanya biasanya disertai keputihan yang kental seperti keju cottage.
  • Vaginosis Bakterial (BV): Ketidakseimbangan bakteri di vagina yang menyebabkan gatal, bau amis, dan keputihan encer.
  • Iritasi Kulit: Reaksi terhadap sabun, deterjen, pewangi, atau pakaian dalam sintetis yang terlalu ketat.
  • Menopause: Penurunan kadar estrogen bisa menyebabkan kekeringan dan gatal pada vagina.
  • Penyakit Menular Seksual (PMS): Seperti trikomoniasis, klamidia, atau herpes.
  • Kondisi Kulit: Eksim atau psoriasis juga bisa memengaruhi area kemaluan.

Dengan mengetahui penyebabnya, Anda bisa mengambil langkah yang lebih tepat untuk mengatasinya.

Obat Alami untuk Mengatasi Gatal pada Kemaluan Wanita

Ada beberapa bahan alami yang dikenal efektif untuk meredakan gatal dan membantu menjaga kesehatan area kewanitaan. Bahan-bahan ini sering kali bekerja dengan cara menyeimbangkan pH, memiliki sifat anti-inflamasi, atau anti-mikroba. Berikut 6 bahan alami yang bisa Anda pertimbangkan:

  • Yoghurt Probiotik: Bakteri baik dalam yoghurt membantu mengembalikan keseimbangan mikroflora di vagina, terutama jika gatal disebabkan oleh infeksi jamur.
  • Minyak Kelapa Murni: Dikenal memiliki sifat antijamur, minyak kelapa bisa membantu meredakan gatal akibat kekeringan dan infeksi jamur ringan.
  • Cuka Apel: Sifat antibakteri dan antijamurnya membantu mengembalikan keseimbangan pH vagina.
  • Rebusan Daun Sirih: Daun sirih telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional sebagai antiseptik alami untuk membunuh kuman.
  • Kompres Dingin: Sensasi dingin dari kompres air atau es batu dapat membantu menenangkan area yang gatal dan meradang.
  • Air Garam: Sifat anti-inflamasinya dapat membantu mengurangi iritasi pada kulit.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Sabun Kewanitaan, Anti Iritasi & Bikin Nyaman

8 Cara Menghilangkan Gatal pada Kemaluan Wanita Secara Alami

Berikut adalah beberapa obat gatal pada kemaluan wanita secara alami yang bisa Anda jadikan pertolongan peratama:

1. Kompres Air Dingin

Rasa gatal yang parah bisa diredakan pakai kompres air dingin. Sensasi dinginnya bantu menenangkan area yang lagi meradang dan mengurangi keinginan buat garuk-garuk.

Caranya, basahi kain bersih pakai air dingin, peras, terus tempelkan ke area kemaluan selama 15-20 menit. Lakukan beberapa kali sehari pas gatalnya muncul.

2. Mandi Rendam dengan Cuka Apel

Cuka apel memiliki kandungan antibakteri dan antijamur. Jadi, kalau kamu berendam di air campur cuka apel, bisa bantu seimbangkan lagi pH alami di area kewanitaanmu.

Caranya gampang kok, campurkan aja setengah cangkir cuka apel ke dalam bak mandi berisi air hangat. Lalu, berendam deh selama 15-20 menit. Ingat ya, jangan langsung mengoleskan cuka apelnya tanpa diencerkan dulu.

3. Menggunakan Minyak Kelapa Murni (Virgin Coconut Oil)

Minyak kelapa murni terkenal ampuh buat ngilangin jamur dan melembapkan. Nah, ini bisa banget bantu redain gatal-gatal karena kering atau infeksi jamur ringan.

Caranya gampang, cukup olesin sedikit minyak kelapa murni yang udah diangetin ke bagian luar vagina yang gatal. Lakuin ini setelah mandi, pas kulit udah bersih dan kering, ya.

4. Konsumsi Yoghurt Probiotik

Probiotik di yoghurt adalah bakteri baik yang penting banget buat jaga keseimbangan mikroflora di tubuh, termasuk di vagina kita. Jadi, kalau kamu rutin makan yoghurt probiotik tanpa gula, bisa bantu lawan infeksi jamur dari dalam.

Pilih yoghurt probiotik yang tanpa tambahan gula atau pemanis buatan, ya. Konsumsi 1-2 cangkir sehari biar hasilnya maksimal.

5. Rebusan Daun Sirih

Daun sirih sudah lama dikenal dalam pengobatan tradisional sebagai antiseptik alami. Kandungan fenol dan chavicol di dalamnya ampuh banget buat ngalahin kuman-kuman nakal.

Caranya gampang! Rebus aja beberapa lembar daun sirih yang udah dicuci bersih. Lalu, air rebusannya yang udah dingin itu bisa kamu pakai buat bilas area kewanitaanmu. Tapi ingat, hati-hati dan jangan keseringan ya.

6. Mandi dengan Air Garam

Garam Epsom atau garam meja bisa digunakan untuk meredakan gatal. Garam memiliki sifat anti-inflamasi dan dapat membantu mengurangi iritasi.

Campurkan setengah cangkir garam ke dalam bak mandi berisi air hangat. Rendam tubuh selama 10-15 menit.

7. Ganti Kebiasaan Pakaian

Menggunakan pakaian dalam yang terlalu ketat atau terbuat dari bahan sintetis seperti nilon bisa memerangkap kelembaban dan panas, menciptakan lingkungan ideal bagi jamur untuk berkembang biak.

Pakai celana dalam katun yang longgar dan adem. Hindari celana ketat, dan ganti celana dalam segera kalau basah.

8. Jaga Kebersihan Area Intim dengan Tepat

Seringkali, gatal terjadi karena cara membersihkan vagina yang kurang tepat. Menghilangkan gatal di mis v juga berarti Anda harus berhenti menggunakan sabun wangi atau produk pembersih kewanitaan yang mengandung bahan kimia keras.

Bersihkan area intim dari arah depan ke belakang dengan air bersih saja. Keringkan dengan handuk bersih atau tisu setelahnya. Dengan mengikuti beberapa langkah ini, bisa menjadi cara menghilangkan gatal pada kemaluan wanita secara alami. 

Rekomendasi Produk untuk Bantu Hilangkan Gatal Pada Kemaluan Wanita

Menerapkan kebiasaan hidup sehat dan menjaga kebersihan adalah kunci utama untuk mencegah dan menghilangkan gatal di miss V secara alami. Selain menjaga pola makan dan kebersihan harian, Anda juga bisa melengkapi perawatan dengan produk alami yang membantu cara menghilangkan gatal pada kemaluan wanita secara alami.

Produk-produk berikut dari Natural Farm diformulasikan khusus untuk menjaga keseimbangan pH, mencegah iritasi, dan menjadi obat gatal pada kemaluan wanita secara alami tanpa bahan kimia keras.

1. Khnum Intimate Hygiene Wash 100 ml

Setelah mencoba berbagai cara alami mengobati vagina gatal, langkah penting berikutnya adalah menjaga kebersihan area kewanitaan setiap hari. Area ini sangat sensitif dan mudah terganggu pH-nya akibat sabun biasa atau bahan kimia kuat.

Khnum Intimate Hygiene Wash 100 ml  menjadi pilihan ideal untuk cara menghilangkan gatal pada kemaluan wanita secara alami, karena formulanya mengandung bahan alami yang lembut dan pH-balanced.

Produk ini bantu jaga keseimbangan pH alami miss V, ngurangin gatal dan iritasi karena keringat, celana ketat, atau perubahan hormon. Miss V kamu jadi lebih segar dan bersih tahan lama, tanpa bikin kulit kering.

Dengan pemakaian rutin, Anda dapat menghilangkan gatal di mis V secara alami, menjaga kelembapan alami, dan mendukung kesehatan area kewanitaan dari luar.

2. Filmore Spritz Sister Mist 100 ml

Ingin cara cepat, praktis, dan alami untuk menghilangkan gatal di area kewanitaan? Coba Filmore Spritz Sister Mist 100 ml! Feminine refreshing mist dengan kandungan alami yang menyejukkan dan menenangkan kulit sensitif.

Produk ini berfungsi sebagai cara alami mengobati vagina gatal sekaligus pencegahan infeksi ringan. Kandungan HOCL 0,15% dan mikroflora baiknya membantu melawan bakteri, jamur, dan virus jahat tanpa mengganggu keseimbangan alami kulit.

Manfaatnya antara lain:

  • Membersihkan area kewanitaan dan membantu meredakan gatal akibat bakteri atau infeksi jamur.
  • Menjadi first aid alami untuk keputihan dan iritasi ringan.
  • Bisa digunakan sebelum dan sesudah hubungan seksual untuk mencegah ISK dan infeksi bakteri.

Untuk pencegahan, cukup semprotkan 1–2 kali setelah buang air kecil atau setelah beraktivitas. Bagi yang sedang mengalami gejala gatal atau infeksi ringan, semprotkan 2–3 kali.

Dengan pemakaian rutin, Filmore Spritz Sister Mist menjadi obat gatal pada kemaluan wanita secara alami yang aman, efektif, dan praktis dibawa ke mana saja.

3. Corine de Farme Bio Organic Intimate Wash 250 ml

Salah satu cara menghilangkan gatal pada kemaluan wanita secara alami adalah dengan pakai sabun khusus yang lembut dan enggak bikin pH terganggu. Nah, Corine de Farme Bio Organic Intimate Wash 250 ml ini dirancang khusus buat membersihkan, menenangkan, dan melembutkan area intimmu secara alami.

Mengandung kombinasi Bunga Almond, Organic Aloe Vera, dan Lactic Acid, produk ini bekerja menjaga pH area kewanitaan agar tetap seimbang. Bersertifikat Cosmos Organic dari Eropa, sabun ini menjadi salah satu pilihan cara alami mengobati vagina gatal yang aman dan efektif.

Kelebihannya:

  • Hypoallergenic, bebas paraben, pewangi sintetis, sulfat, silikon, dan mineral oil.
  • Menenangkan kulit sensitif dan membantu menghilangkan gatal di miss V secara alami.
  • Aman digunakan setiap hari maksimal dua kali untuk hasil optimal.

Dibuat di Prancis di bawah pengawasan ahli, produk ini terbukti lembut buat kulit sensitif dan efektif sebagai solusi alami untuk area kewanitaan. Pakai maksimal sehari 2 kali di daerah intim wanita buat bantu menghilangkan gatal di miss V secara alami, jaga kebersihan, dan kasih rasa segar tahan lama.

4. Corine de Farme Shower Gel 2in1 Body & Intimate 250 ml

Perawatan alami nggak cuma soal bahan tradisional aja. Corine de Farme Shower Gel 2in1 Body & Intimate 250 ml adalah produk 2-in-1 yang bisa banget kamu pakai buat bersihin badan sekaligus area kewanitaan!

Formula lembutnya membuatnya cocok untuk digunakan sebagai cara menghilangkan gatal pada kemaluan sekaligus menjaga kesehatan kulit tubuh. Mengandung Lactic Acid Hypoallergenic dan bahan-bahan alami bersertifikat organik, produk ini:

Formulanya lembut, jadi cocok banget sebagai cara menghilangkan gatal pada kemaluan sekaligus merawat kulit tubuhmu. Ditambah lagi, ada Lactic Acid Hypoallergenic dan bahan-bahan alami organik bersertifikat di dalamnya.

Dengan formula organik dan aroma lembut alami, Corine de Farme Shower Gel ini bisa banget bantu hilangkan gatal di miss V secara alami, bikin kulit lembap, dan kasih sensasi segar dari badan sampai area intim.

Rekomendasi untuk Anda

Pertanyaan Tentang Cara Menghilangkan Gatal Pada Kemaluan Wanita Secara Alami

Bagaimana cara agar miss V tidak gatal lagi?
Kemaluan gatal terus pertanda apa?
Gatal di bibir kemaluan pada wanita obatnya apa?
Bagaimana caranya agar area pribadiku tidak gatal?

Kategori Artikel