Health

Penting! 7 Hal yang Harus Anda Perhatikan Sebelum Mengonsumsi Mefenamic Acid

By Natural Farm |

Mefenamic acid (asam mefenamat) adalah obat untuk meredakan nyeri hingga sakit tidak tertahankan akibat cedera, sakit kepala, sakit gigi, radang sendi dan nyeri haid. Obat yang tersedia dalam bentuk kapsul, tablet dan cairan suspensi ini menurut aturan penggunaan hanya dianjurkan dalam jangka pendek, yakni tidak lebih dari tujuh hari.

Manfaat Mefenamic Acid

Mefenamic acid obat untuk apa? Yaitu obat untuk membantu meredakan peradangan dan nyeri saat haid, dan nyeri pada otot. Asam mefenamat bekerja dengan cara mengurangi hormon yang menyebabkan inflamasi dan rasa sakit pada tubuh penderita.

Efek Samping Mefenamic Acid

Terlepas dari manfaatnya untuk mengatasi nyeri, asam mefenamat juga memiliki efek samping bagi tubuh, diantaranya:

  1. Telinga berdenging
  2. Sakit kepala
  3. Gelisah atau gugup
  4. Sembelit
  5. Diare
  6. Kembung

Selain efek samping di atas, mefenamic  acid juga bisa menyebabkan efek samping yang tergolong serius dan berbahaya bagi tubuh anda:

  1. Sesak napas
  2. Penglihatan kabur
  3. Pembengkakan di area kaki
  4. Pembengkakan di mata, bibir, lidah, wajah, tenggorokan, lengan atau tangan.
  5. Melepuh
  6. Demam
  7. Gatal-gatal
  8. Ruam
  9. Detak jantung meningkat
  10. Mual 

Hal-hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Mengonsumsi Mefenamic Acid

Ada beberapa hal yang harus anda perhatikan sebelum mengonsumsi asam mefenamat, antara lain:

  1. Beri tahu dokter bila anda menderita tukak lambung, kolitif ulseratif, pendarahan di saliran cerna, asma yang kambuh setelah mengonsumsi NSAID atau aspirin, gagal jantung, gagal ginjal, atau baru saja menjalani operasi bypass jantung. Karena asam mefenamat sebaiknya tidak digunakan oleh pasien dengan kondisi tersebut.
  2. Mengingat, asam mefenamat tidak boleh dikonsumsi oleh pasien yang alergi terhadap obat ini dan aspirin, jadi jangan lupa untuk memberi tahu dokter tentang riwayat alergi yang anda miliki.
  3. Hindari paparan sinar matahari terlalu lama setelah mengonsumsi asam mefenamat. Mengapa? karena obat ini akan menyebabkan kulit lebih sensitif terhadap sinar matahari. Jika memang diharuskan, maka gunakanlah tabir surya. 
  4. Beri tahu ke dokter jika anda pernah atau sedang menderita stroke, penyakit jantung, diabetes, hipertensi, edema, penyakit liver, polip hidung, kelainan darah, dehidrasi, hyperkalemia, lupus, gangguan pembeuan darah, epilepsi atau porfiria.
  5. Usahakan anda jangan langsung berkendara atau mengoperasikan alat berat, karena obat ini dapat menyebabkan kantuk dan puring.
  6. Beri tahu dokter apabila anda sedang mengonsumsi obat lain, tidak terkecuali produk herbal dan suplemen dengan tujuan untuk mengantisipasi interaksi obat.
  7. Terakhir, segera pergi ke dokter jika anda mengalami reaksi alergi obat atau overdosis setelah mengonsumsi asam mefenamat.

Itu tadi manfaat, efek samping dan hal-hal yang harus anda perhatikan sebelum mengonsumsi mefenamic  acid. Untuk menghindari sesuatu yang tidak diinginkan, sebaiknya lakukan konsultasi ke dokter terlebih dahulu sebelum mengonsumsinya.

Share

Latest Articles

Mengenal Kalori Mie Gacoan dan Tips Makan Gacoan saat Diet

Cara Membesarkan Alat Kelamin Pria dengan Bawang Putih Benarkah Bisa Efektif

10 Sumber Vegetarian Protein Anti Hewani, Darimana Saja?

10 Gerakan Workout di Rumah & Tips Mengoptimalkannya!

Ini Rekomendasi dan Manfaat BCAA untuk Tingkatkan Massa Otot

7 Penyebab dan Cara Mengatasi Anak Susah Makan

Article Category