Logo Natural Farm
Health

Tidak Hanya Terhindar Dari Anemia! Inilah Manfaat Minuman Penambah Darah

Ditulis oleh Erwin

Bagikan:

Menjaga darah agar tetap stabil sangatlah penting. Pasalnya, berawal dari masalah kekurangan atau kelebihan darah bisa menimbulkan penyakit paling membunuh seperti jantung koroner, hipertensi, kolesterol, dan lainnya. 

Untuk itu sejak dini harus dilatih untuk minum minuman penambah darah agar terbiasa dan menyehatkan tubuh, utamanya bagi anda yang menderita anemia. Tentu harus lebih perhatian dengan kesehatan agar tidak menciptakan penyakit baru. 

Bagi anda yang belum tau dan paham betul mengenai manfaat minuman penambah darah perlu simak penjelasan berikut ini agar lebih paham dan memulai hidup sehat dengan konsisten menjaga kestabilan darah. Sebagai berikut: 

Meningkatkan Produksi Hemoglobin Dalam Tubuh 

Salah satu fungsi dari minuman penambah darah yaitu meningkatkan hemoglobin dalam tubuh. hemoglobin merupakan protein dalam sel darah yang fungsinya membawa oksigen kedalam tubuh sehingga bisa dimanfaatkan oleh organ lainnya. 

Dengan mengkonsumsi minuman penambah darah dengan rutin maka produksi hemoglobin dalam tubuh juga terbantu sehingga tubuh tidak kekurangan oksigen. Tidak hanya itu, hemoglobin jug membantu mengangkut karbon dioksida dari ke seluruh tubuh menuju paru-paru untuk dikeluarkan. 

Mencegah Anemia 

Anemia seringkali terjadi, entah karena faktor internal atau eksternal. Untuk itu, anda perlu mengantisipasinya dengan minuman penambah darah. Utamanya bagi remaja putri yang masih produktif haid. 

Banyaknya darah yang terbuang setiap bulannya terkadang menyebabkan darah didalam tubuh menurun sehingga menyebabkan gejala anemia seperti lemas, pusing, tidak bugar, hingga pingsan ketika terpapar panas matahari. 

Menunjang Fase Tumbuh Kembang 

Tumbuh kembang remaja akan semakin baik jika nutrisi yang dibutuhkan tubuh terpenuhi. Dengan minuman penambah darah rutin maka nutrisi akan zat besi akan terpenuhi. Konsumsi yang rutin akan membuat porsi tubuh ideal. 

Pemerintah juga menganjurkan untuk memenuhi zat besi pada masa pertumbuhan dengan takaran minimum 15 milligram per hari. pasalnya, pada masa tumbuh kembang dibutuhkan nutrisi yang banyak agar tidak kerdil. 

Menjaga Kemampuan Berpikir 

Manfaat mengkonsumsi minuman penambah darah lainnya yaitu menjaga kemampuan berpikir agar tetap baik dan kritis. Pasti akan sangat menyebalkan jika terjadi penurunan konsentrasi, gampang lupa, daya berpikir kurang, dan kurang bisa menangkap kondisi sekitar. 

Hal ini tentu akan mengganggu produktifitas belajar dan nilai akan menurun. Oleh karena itu dianjurkan untuk memenuhi nutrisi dalam tubuh, salah satunya yaitu zat besi. 

Sebagai Investasi Jangka Panjang 

Minuman penambah darah juga digunakan sebagai investasi jangka panjang. Tentu anda akan merasakan kondisi badan semakin menurun seiring bertambahnya umur. Utamanya bagi remaja putri yang akan mengalami fase haid dan melahirkan. 

Kekurangan darah dalam tubuh akan sangat berbahaya jika hal ini terjadi. masalah kehamilan, komplikasi, bahkan hingga  kematian bisa terjadi dalam hitungan detik. 

Demikian pembahasan mengenai manfaat minuman penambah darah yang wajib dikonsumsi untuk menjaga kestabilan darah dalam tubuh. jangan sepelekan kesehatan karena lebih mahal harganya. 

Kategori Artikel