Sakit pinggang sebelah kanan sering dialami oleh orang dewasa terutama yang melakukan pekerjaan fisik berat dan biasa terjadi saat usia 30-an. Namun, tidak menutup kemungkinan kalau remaja bahkan anak-anak juga mengalami sakit pinggang.
Sakitnya pinggang sebelah kanan ini terjadi karena postur tubuh yang bungkuk saat sedang bekerja atau belajar di meja, atau bisa juga terjadi karena posisi tubuh yang salah saat mengangkat beban berat, jarang olahraga atau bahkan olahraga yang berlebihan, berat badan berlebih, dan juga stress.
Beberapa faktor tersebut menjadi pemicu munculnya sakit pinggang baik sebelah kanan, sebelah kiri, atau bahkan keduanya. Jika Anda ingin mengatasi sakit pinggang, Anda perlu tahu penyebabnya terlebih dahulu dan melihat seberapa buruk kondisi sakit pinggang yang dialami.
Jika sakit pinggang yang dialami cenderung ringan, nyeri yang timbul ini bersifat sementara dan bisa dengan mudah Anda atasi menggunakan beberapa cara, diantaranya adalah.
1. Batasi beban bawaan
Sakit pinggang di sebelah kanan bisa terjadi karena Anda sering membawa beban berat, untuk mengatasinya cukup mudah. Sebaiknya Anda membatasi beban yang akan dibawa. Jika terbiasa membawa tas di satu pundak, lebih baik diganti menggunakan ransel yang bisa membagi beban berat ke kedua pundak secara merata.
2. Jaga postur tubuh
Jika Anda tidak menjaga postur tubuh dengan baik, risiko mengalami sakit pinggang sebelah kanan juga akan tinggi. Maka dari itu, Anda perlu membiasakan diri untuk duduk dan berdiri dengan postur tubuh yang benar, punggung tegak dan kedua kaki berpijak dengan seimbang.
Penyebab lain sakit pinggang di kanan adalah penggunaan sepatu hak tinggi. Jika memang Anda harus menggunakan sepatu hak tinggi, sebaiknya gunakan saat diperlukan saja, atau kalau bisa ganti dengan sepatu dengan hak yang lebih rendah.
3. Hindari duduk terlalu lama
Duduk dalam posisi yang sama dan waktu yang lama bisa membuat Anda merasakan sakit pinggang kanan. Maka dari itu, Anda perlu mengganti posisi duduk setidaknya setiap 30 menit agar ketegangan otot bisa berkurang. Gunakan juga bantal punggung saat duduk, atau Anda juga bisa melakukan peregangan di sela-sela aktivitas bekerja atau belajar.
4. Jaga berat badan ideal
Memiliki berat badan berlebih bisa menjadi pemicu timbulnya sakit pinggang serta ketegangan otot di sekitarnya. Berat badan yang berlebih memberikan tekanan lebih besar bagi tulang belakang, hal ini yang membuat Anda merasakan nyeri pada pinggang. Oleh karena itu, Anda perlu menurunkan berat badan dan juga menjaga berat badan agar tetap ideal.
5. Konsumsi obat pereda nyeri
Jika Anda sudah cukup terganggu dengan rasa sakit pada pinggang, sebaiknya atasi dengan mengonsumsi obat pereda nyeri seperti ibuprofen dan parasetamol. Anda juga bisa menggunakan obat oles pereda nyeri contohnya yang memiliki kandungan methyl salisilat dan capsaicin.
Itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi sakit pinggang sebelah kanan yang cukup mengganggu aktivitas Anda sehari-hari.