Logo Natural Farm
Gratis Ongkir + Banyak Promo belanja di aplikasi
Mom & Kids

7 Cara Mengobati Batuk Berdahak pada Bayi dengan Aman dan Tepat

Ditinjau oleh Tim Kesehatan Natural Farm Ditulis oleh Satria Aji Purwoko

Bagikan:

Mengatasi batuk berdahak pada bayi cukup tricky. Ada baiknya orang tua tidak memberikan obat secara asal-asalan karena berpotensi menimbulkan efek samping pada si Kecil. Meski begitu, ada beberapa cara mengobati batuk berdahak pada bayi dengan tepat dan aman seperti dalam pembahasan berikut ini.

Penyebab Bayi Batuk Berdahak

Batuk berdahak terjadi akibat penumpukan lendir di saluran pernapasan. Lendir ini biasanya muncul sebagai respons alami dari tubuh terhadap infeksi, iritasi, atau perubahan kondisi lingkungan tertentu yang terjadi pada tubuh si Kecil.

Infeksi virus dan bakteri adalah penyebab umum batuk berdahak pada bayi. Selain itu, batuk berdahak juga bisa disebabkan oleh kondisi lain, seperti reaksi alergi, asma, paparan polusi udara seperti asap rokok, hingga naiknya asam lambung.

Meskipun tidak selalu berbahaya, batuk berdahak bisa menimbulkan rasa tidak nyaman dan mengganggu istirahat buah hati Anda. Karena refleks batuk bayi belum berkembang secara sempurna, dahak pun cenderung lebih sulit untuk dikeluarkan dan mudah menumpuk.

Akibatnya, kondisi tersebut bisa menimbulkan ciri-ciri bayi batuk berdahak, seperti:

  • demam,
  • bunyi napas grok-grok,
  • pola pernapasan yang terdengar berat,
  • hidung tersumbat atau berair,
  • tampak rewel atau gelisah,
  • tidak mau menyusu atau makan, dan
  • susah tidur atau sering terbangun saat tidur.

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Batuk pada Anak saat Tidur agar Terlelap

Cara Mengatasi Batuk Berdahak pada Bayi

Saat batuk menyerang, si Kecil cenderung lebih rewel karena susah tidur dan merasa tidak nyaman pada sistem pernapasannya. Agar batuk bayi lekas mereda, Anda bisa melakukan beberapa hal berikut ini.

1. Berikan ASI

ASI atau air susu ibu memiliki kandungan zat pembentuk kekebalan tubuh yang bermanfaat memperkuat imun si Kecil. Ketika sistem imunnya meningkat, tubuh bayi akan lebih efektif dalam melawan infeksi sehingga batuk bisa segera sembuh. 

Selain meningkatkan imun tubuh, manfaat ASI untuk bayi juga bagus untuk mengencerkan dahak yang menumpuk di tenggorokan dan membuat saluran pernapasannya lebih lega.

2. Berjemur pada pagi hari

Cara meredakan batuk berdahak pada bayi lainnya adalah dengan berjemur pada pagi hari. Udara segar dan hangatnya sinar matahari akan membuat si Kecil lebih nyaman. 

Selain itu, vitamin D yang didapatkan secara alami dari sinar matahari pagi juga membantu menjaga kekebalan tubuh si Kecil untuk melawan infeksi penyebab batuk berdahak. Waktu paling ideal untuk bayi berjemur adalah sekitar pukul 7–9 pagi selama 10–15 menit.

3. Berikan uap hangat pada bayi

Ketika si Kecil batuk berdahak, berikan uap hangat untuk membantu mengencerkan dahak dan melegakan pernapasan. Caranya adalah dengan menyiapkan air hangat dengan suhu yang tidak terlalu panas supaya dapat dihirup oleh bayi. Selain itu, memandikan si Kecil dengan air hangat juga bisa membantu mengatasi batuk berdahak pada bayi​.

4. Cukupi asupan cairan dan makanan

Untuk bayi yang sudah berusia 6 bulan, Anda bisa memberikan air putih hangat. Air hangat membantu mengurangi rasa tidak nyaman dan mengencerkan dahak di tenggorokan.

Selain itu, pastikan si Kecil memperoleh asupan gizi dari makanan yang cukup. Asupan gizi yang seimbang dari MPASI sehat untuk bayi akan membantu mempercepat penyembuhan batuk. Apabila gizinya tidak diperhatikan, maka pemulihan akan lebih lama.

5. Bersihkan hidung bayi

Bayi belum mempunyai refleks yang baik untuk mengeluarkan dahaknya sendiri. Maka dari itu, Anda dapat membantunya dengan memakai penyedot lendir bayi (nasal aspirator). Alat ini akan membantu mengeluarkan lendir dari hidung secara lembut sehingga dahak tidak mengalir ke tenggorokan dan memperparah batuk pada si Kecil.

6. Jauhkan bayi dari paparan iritan

Sementara itu, untuk menjaga kelembapan udara di dalam rumah, gunakan humidifier agar bayi Anda cepat sembuh dari batuk. Pasalnya, kondisi udara yang terlalu kering berisiko mengiritasi saluran pernapasan dan memperparah produksi lendir.

Paparan asap rokok, debu, atau bau menyengat juga dapat memperburuk batuk berdahak pada si Kecil. Anda perlu memastikan lingkungan sekitar bayi bersih dan bebas polusi.

7. Berkonsultasi dengan dokter

Jika batuk berdahak tidak membaik, disertai demam tinggi, napas cepat, serta bayi tampak sangat lemah, segera konsultasikan dengan dokter. Dokter akan mengevaluasi penyebab dan menentukan cara mengobati batuk berdahak pada bayi yang tepat. Penggunaan obat batuk untuk bayi tidak dianjurkan tanpa pengawasan tenaga medis.

Rekomendasi Produk untuk Atasi Batuk Berdahak Bayi

Perawatan batuk berdahak pada bayi tidak hanya berfokus untuk meredakan gejala, tetapi juga mendukung imunitas dan kenyamanan bayi selama pemulihan. Yuk, cek rekomendasi produk dari Natural Farm untuk membantu mengobati batuk berdahak pada bayi.

1. ChildLife Liquid Vitamin C

chlidlife liquid vitamin c

Beli ChildLife Liquid Vitamin C di Natural Farm

ChildLife Liquid Vitamin C akan mendukung daya tahan tubuh si Kecil saat mengalami batuk berdahak. Asupan vitamin C harian yang cukup membantu proses pemulihan sehingga cara meredakan batuk berdahak pada bayi dapat berjalan lebih optimal.

Suplemen vitamin C ini tersedia dalam bentuk cair yang mudah untuk diberikan kepada bayi. Konsumsi 1/4 sendok teh per hari memberi asupan vitamin C sebesar 62,5 mg yang akan berperan membantu sistem imun melawan infeksi ringan penyebab batuk berdahak.

2. ChildLife Echinacea

childlife echinacea

Beli ChildLife Echinacea di Natural Farm

Apabila si Kecil sedang sakit, suplemen vitamin C dari ChildLife di atas juga bisa dipadukan dengan ChildLife Echinacea agar efeknya lebih ampuh. 

Suplemen ini mengandung kombinasi tanaman echinacea, yakni Echinacea angustifolia dan Echinacea purpurea, yang dikenal membantu meningkatkan respons imun tubuh terhadap infeksi pada saluran pernapasan.

Aturan konsumsi yang tertera pada ChildLife Echinacea umumnya ditujukan untuk anak usia 2 tahun ke atas. Oleh karena itu, penggunaan pada bayi sebaiknya dikonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter. 

3. ChildLife Multivitamin & Mineral

childlife multivitamin & mineral

Beli ChildLife Multivitamin & Mineral di Natural Farm

Selain itu, Anda juga bisa mengatasi batuk berdahak pada bayi dengan konsumsi ChildLife Multivitamin & Mineral yang mengombinasikan lebih dari 20 vitamin dan mineral esensial, termasuk vitamin A, vitamin C, vitamin D, magnesium, dan zinc

Nutrisi ini berperan dalam menjaga sistem imun dan mendukung pemulihan tubuh saat bayi mengalami batuk berdahak. Produk ini tersedia dalam bentuk cair dengan rasa mangga dan jeruk alami yang disukai si Kecil. Untuk bayi usia 6–12 bulan, konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu sebelum minum suplemen dari ChildLife ini, ya!

4. Cessa Essential Oil Baby Happy Nose

cessa essential oil baby happy nose

Beli Cessa Essential Oil Baby Happy Nose di Natural Farm

Cessa Essential Oil Baby Happy Nose dapat membantu melegakan pernapasan bayi ketika hidung tersumbat akibat lendir. Produk ini mengandung essential oil, seperti grape seed oil, peppermint oil, dan cajuput leaf oil, dalam kadar rendah yang aman untuk buah hati Anda. 

Cara pemakaian cukup dengan mengoleskan tipis pada dada atau punggung bayi sebanyak satu hingga dua kali sehari. Aroma yang menenangkan membantu hidung terasa lebih lega sehingga bayi bernapas lebih nyaman saat batuk berdahak.

5. Buds Organic Calming Tummy Rub Cream

buds organic calming tummy rub cream

Beli Buds Organic Calming Tummy Rub Cream di Natural Farm

Agar si Kecil merasa lebih nyaman selama masa pemulihan, Anda bisa memijatnya dengan balsam khusus bayi, seperti Buds Organic Calming Tummy Rub Cream. Produk ini punya kandungan peppermint dan ginger yang memberikan efek hangat serta menenangkan.

Kondisi tubuh yang lebih rileks dapat membantu meningkatkan kualitas istirahat bayi. Inilah yang berperan penting dalam proses pemulihan batuk berdahak. Produk ini cocok sebagai pengganti minyak telon untuk menjaga kenyamanan si Kecil sehari-hari.

Rekomendasi untuk Anda

Pertanyaan tentang Cara Mengobati Batuk Berdahak pada Bayi

Bagaimana cara agar dahak cepat keluar pada bayi?
Dimana titik pijat batuk pada bayi?
Bagaimana cara membantu bayi yang batuk berdahak?
Apa obat alami batuk pada bayi?

Kategori Artikel